
TELUK KUANTAN – Pasca Kedatangan Kepala BNN RI Komjen Pol. Drs. Heru Winarko,SH pada hari Minggu 27 Oktober 2019 ke Kota Pekanbaru Provinsi Riau dalam rangka Launching Desa Bersinar (Bersih Narkoba), yang mana dari sekian banyak yang dijadikan pilot project (percontohan) desa bersinar di Provinsi Riau, tiga desa diantaranya berada di wilayah BNNK Kuansing. Desa-desa tersebut antara lain :
- Desa Seberang Taluk Kec. Kuantan Tengah
- Desa Sangau Kec. Kuantan Mudik, dan ;
- Desa Teratak Rendah Kec. Logas Tanah Darat
Dua hari pasca launching, BNNK Kuansing langsung turun lapangan dengan melakukan Survei Ketahanan Keluarga Terhadap Bahaya Narkoba ke tiga desa yang telah dijadikan pilot project Desa Bersinar tersebut.
Rabu 30 Oktober 2019 Kepala BNNK Kuansing Wim Jefrizal, SH bersama beberapa orang personilnya langsung turun lapangan. Desa yang pertama dikunjungi adalah Desa Seberang Taluk Kec. Kuantan Tengah. Kepala BNNK Kuansing bersama beberapa orang staf dan didampingi Sekretaris Desa Seb. Taluk menelusuri perkampungan dan menyambangi rumah-rumah warga untuk melalukan survei.
Sembari melakukan beberapa pertanyaan, BNNK Kuansing juga memberikan pelayanan cek kesehatan gratis kepada anggota keluarga. Diharapkan dengan dilakukannya survei ini akan diketahui tingkat ketahanan diri masyarakat Desa Seberang Taluk untuk menghadapi ancaman bahaya narkoba. Survei yang sama juga akan dilakukan di desa lainnya yang telah ditunjuk menjadi pilot project desa bersinar. STOP NARKOBA